Metro
Kepedulian Aipda Ginanjar Kepada Siswa Memberikan Buku Tulis Untuk Sarana Kontak Belajar
Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Kelurahan Petamburan Aipda Ginanjar S.P berbagi buku tulis kepada siswa di SMPN An Nur Petamburan Jalan KS Tubun Raya RT 03 RW 02 Kelurahan Petamburan Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat. Selasa (27/08/2024).
Bentuk Kepedulian ini bahwa Polri hadir di sekolah memberikan buku tulis kepada adik siswa SMPN Annur untuk keperluan belajar sehari-hari, ucap Ginanjar.
Aipda Ginanjar selaku pembina wilayah juga menyampaikan pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro agar terjalinnya hubungan baik antara polri dan masyarakat. Dengan kepedulian ini merupakan polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
Segera melaporkan ke Polsek Metro Tanah Abang atau Call Center 110, apabila ada kejadian untuk di tindak lanjuti oleh petugas kepolisian.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)