Ragam Berita
Polri Bersinergi dengan Tiga Pilar, Dukung Penataan Kawasan Unggulan di Kebon Kosong
Jakarta Pusat — Polri terus menegaskan peran strategisnya dalam pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat. Pada Jumat (23/1/2026), Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kosong, Brigadir Yayat Ruhiyat, bersama Tiga Pilar melaksanakan rapat koordinasi di Kantor Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Rapat tersebut membahas sosialisasi penataan Kawasan Unggulan TW 1 Tahun 2026 di wilayah Kebon Kosong, dengan tujuan memastikan kolaborasi efektif antara aparat pemerintah, Polri, dan warga dalam menciptakan lingkungan yang tertata, aman, dan nyaman.
Kegiatan ini dihadiri Lurah Kebon Kosong, Babinsa, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Sudin SDA, Sudin Bina Marga, Sudin Lingkungan Hidup, Sudin Pendidikan, Kepala Sekolah SDN 07 & SDN 16, Ketua RW 09 beserta Ketua RT, LMK RW 09, pengelola Rusun Tahap 3, dan PPSU. Kehadiran berbagai pihak ini menunjukkan sinergi yang kuat dalam membangun kawasan unggulan.
Brigadir Yayat Ruhiyat menyatakan, “Polri hadir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga mendorong terciptanya kolaborasi positif antara masyarakat dan pemerintah untuk mewujudkan lingkungan yang tertata dan nyaman.”
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat, KBP Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.S.I., M.H., menekankan, “Kehadiran Polri dalam kegiatan pembangunan seperti ini merupakan wujud nyata pelayanan kami kepada masyarakat. Sinergi dengan pemerintah dan warga sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertata.”
Kapolsek Kemayoran, Kompol Dr. Agung Ardiyansyah, S.H., M.H., menambahkan, “Rapat koordinasi ini membuktikan bahwa Polri selalu hadir mendukung setiap upaya positif di masyarakat. Kami memastikan keamanan dan kelancaran setiap program pembangunan berjalan dengan baik.”
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

